RADARMUKOMUKO.COM – Free Fire merupakan Salah satu game populer saat ini.
Game ini berfokus pada permainan perang dengan basis penggemar terbanyak. Bahkan telah diunduh lebih dari 100 juta kali.
Dalam game Free Fire, terdapat banyak sekali fitur serta beberapa peningkatan baik itu dari segi grafik dan kualitas untuk menunjang kenyaman para pengguna.
Alhasil, seiring dengan berjalannya waktu, game ini akan mengalami penambahan ukuran dan membuat game ini terus memakan kapasitas RAM pada Ponsel.
BACA JUGA:Download Lagu di YouTube Hasilnya MP3 Tanpa Aplikasi, Ini Caranya
Pada Ponsel yang memiliki RAM yang kecil, ini akan mempengaruhi kinerja game sehingga game akan mengalami lag atau patah-patah.
Nah, apabila hal tersebut terjadi, berikut adalah cara yang dapat dilakukan untuk bisa mengatasi permasalahan tersebut
1. Hapus Cache Game
Semakin lama game Free Fire dimainkan, maka semakin banyak cache yang tersimpan pada ponsel.
Cache ini apabila tidak dibersihkan akan membuat patah-patah saat bermain game.
Untuk dapat menghapus cache pada game Free Fire yang pertama adalab buka pengaturan HP lalu masuk ke menu aplikasi.
Kemudian, cari aplikasi game free fire lalu klik aplikasi tersebut.
Pada bagian paling bawah kamu akan menemukan tab hapus Cache.
Klok halus cache dan tunggu prosesnya selesai.