Rumah Unyil Warga Mukomuko Ludes Terbakar

Selasa 20-06-2023,20:04 WIB
Reporter : Dedi Sumanto
Editor : Ibnu Rusdi

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Musibah kebakaran terjadi di Desa Gajah Mati, Kecamatan Sungai Rumbai, Kabupaten Mukomuko, Selasa, 20 Juni 2023, sore. Rumah semi permanen beserta seisinya, milik Wain Marjoni alias Unyil (40), ludes jadi abu. 

Beruntung, dalam peristiwa ini dipastikan tidak ada korban jiwa. Hanya saja, pemilik rumah mengalami kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. 

Menurut keterangan warga setempat, kobaran api diduga bermula dari korsleting arus pendek listrik. Kurang dari satu jam, kobaran api meluluhkan bangunan rumah beserta seisinya. Hanya saja, 1 unit sepeda motor milik warga yang terparkir di teras depan rumah, berhasil diselamatkan. 

BACA JUGA:Jembatan Darurat Jalan Nasional Mukomuko Jebol, Kemacetan Panjang

"Kebakaran ini terjadi sekira pukul 17.00 WIB sore tadi. Semua perabot rumah tangga dan surat-surat penting lainnya tidak ada yang bisa diselamatkan," kata Puja, warga setempat.

Data terhimpun, ketika peristiwa kebakaran ini ketika pemilik rumah sedang berada di luar. Oleh warga sekitar, kejadian ini diketahui setelah api membubung tinggi. Hingga mengundang perhatian warga. 

Dalam waktu sekejap, lokasi kejadian ramai kerumunan warga yang bermaksud untuk membantu menjinakkan api. Naasnya, api yang terlanjur membesar dan tak mampu dipadamkan secara manual. Jelang bantuan mobil pemadam kebakaran tiba ke lokasi, kondisi rumah sudah jadi arang. 

BACA JUGA:Disperindagkop Gelar Pelatihan Tingkatkan SDM Pengelola Usaha Koperasi di Mukomuko

"Mobil pemadam dari Ipuh tiba ke lokasi ketika api sudah membesar. Dibantu penyiraman, namun kondisi rumah sudah duluan habis terbakar,’’ terang Puja.  

Sementara Kepala Desa (Kades) Gajah Mati, Bambang Irawan saat dihubungi mengatakan, korban dalam kebakaran ini adalah warga Desa Retak Mudik. Namun lokasi rumahnya yang terbakar ini berada di wilayah Desa Gajah Mati. Tetapi status KK korban belum pindah ke Desa Gajah Mati. 

BACA JUGA:TPID Mukomuko Telisik Pasar, Antisipasi Lonjakan Harga Barang Jelang Idul Adha

Berdasarkan keterangan warga setempat, sumber api awalnya diduga karena korsleting listrik. "Kita turun langsung ke TPK. Rumah korban beserta isinya semuanya ludes tidak ada yang bisa diselamatkan. Kerugian ditafsirkan mencapai ratusan juta," tutupnya.*

Kategori :