RADARMUKOMUKO.COM – Indonesia merupakan negara dengan penghasil minyak sawit terbesar di dunia.
Hal tersebut dikarenakan luas wilayah Indonesia yang mumpuni dalam pembukaan lahan baru untuk dijadikan sebagai perkebunan kelapa sawit dalam jumlah yang besar.
Selain itu, letak geografis Indonesia yang berada di wilayah iklim tropis menjadikan Indonesia sebagai rumah yang cocok bagi tumbuhan berakar serabut ini.
Dengan eksistensi kelapa sawit yang besar itulah muncul berbagai jenis perusahaan yang bergerak dalam bisnis kelapa sawit.'
BACA JUGA:Waw! Perusahaan Sawit Di Papua Sudah Mulai Laksanakan Nol Emisi Karbon
BACA JUGA:Uni Eropa Memblokir Seluruh Produk Sawit dan Kopi, Kenapa?
Bahkan, perusahaan-perusahaan tersebut memiliki wilayah perkebunan sawit yang sangat luas serta pabrik yang sangat besar.
Berikut adalah beberapa perusahaan yang memiliki kebun kelapa sawit terbesar di Indonesia.
• PT Perkebunan Nusantara (PTPN)
PT Perusahaan Nusantara III (Persero) atau yang biasa disingkat menjadi PTPN merupakan sebuah Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang perkebunan salah satunya adalah kelapa sawot.
Perusahaan ini berbasis di Jakarta, namun perusahaan ini juga memiliki kantor operasional di kota lain salah satunya adalah Medan, Sumatera Utara.
Perusahaan ini memiliki luas lahan seluas lebih dari 580.000 hektare.
• Golden Gari Resources
Golden Agri Resourcer (GAR) merupakan sebuah perusahaan minyak sawit yang berasal dari Singapura.
Perusahaan ini telah terdaftar di bursa efek Singapura sejak tahun 1999. Pada tahun 2015, kapitalisasi pasarnya tembus hingga 4,1 miliar dollar.