Ismail Novendra Maju Bersama PKB untuk DPRD Sumbar dari Dapil I

Selasa 16-05-2023,09:00 WIB
Reporter : Ibnu Rusdi
Editor : Ibnu Rusdi

SUMBAR, RADARMUKOMUKO.COM – Ismail Novendra, nobatkan diri bersama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menuju kursi DPRD Sumbar dari daerah pemilihan (dapil) 1. Kabar ini, setelah Ismail Novendra didaftarkan sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) oleh Partai Kebangkitan Bangsa Sumbar pada Sabtu, 13 Mei 2023, lalu. 

Ketika dihubungi, Ismael Novendra membenarkan dirinya bergabung untuk berjuang bersama PKB menuju merebut kursi keterwakilan di lembaga DPRD Sumbar. 

BACA JUGA:348 Caleg Didaftarkan ke KPU MM, 4 Parpol Kurang dari 25 Orang, Ini Rinciannya      

Sosok wartawan yang melalui karyanya terbilang aktif menyuarakan suara rakyat dan cukup peka dengan isu serta pencegahan tindak pidana korupsi di tingkat Sumbar ini, memilih maju bersama PKB karena menilai partai tersebut terbilang bersih. 

"Keputusan saya sudah bulat. Gabung bersama PKB menuju kursi DPRD Sumbar dari dapil 1. Dapil I Sumbar meliputi wilayah Kota Padang. Mohon pamit dan do'a restu serta dukungan dari seluruh masyarakat Sumbar, terutama masyarakat Kota Padang,’’ ungkapnya. 

Ini Target Perolehan Kursi PKB Sumbar

Sebelumnya, Rico Alviano selaku Sekretaris DPW PKB Sumbar mengatakan bahwa pihaknya meyakin target satu kursi per Dapil untuk DPRD Sumbar akan tercapai. Disampaikannya, PKB optimis meriah suara penuh dan bertekad meraih kemenangan di Pemilu 2024. Hal ini disampaikan oleh Rico Alviano ketika mendaftarkan Bacaleg PKB Sumbar ke KPU pada Sabtu, 13 Mei 2023 lalu. 

 " Alhamdulillah, komposisi kita di PKB dengan 100 persen Bacaleg yang didaftarkan di KPU Sumbar hari ini terisi di seluruh Dapil Sumbar,” katanya.

BACA JUGA:Mantan Bupati Mukomuko, Ichwan Yunus Dipastikan Nyaleg DPR RI Lewat Gerindra

Rico mengungkapkan, bahwa target PKB Sumbar yaitu bagaimana menjadi pimpinan di DPRD Sumbar. Menurutnya, target minimal yaitu memiliki satu kursi disatu dapil, dengan komposisi yang disiapkan dan antusias tokoh hebat dan kuat yang ada di Sumbat banyak bergabung di PKB.

PKB Sumbar, katanya, sangat yakin minimal mendapatkan 1 kursi per Dapil di Sumbar dan di kabupaten kota. 

"Seluruh DPC secara serentak telah mendaftarkan Bacaleg dengan komposisi semuanya 100 persen. Mudah-mudahan untuk PKB Sumbar kami yakin dengan komposisi yang 100 persen, kami akan meraih 100 kursi di Sumbar baik provinsi dan kabupaten kota,” ujarnya.

Rico menambahkan, PKB punya Caleg tokoh potensial disemua daerah pemilihan, baik untuk tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota. Ia yakin menang dan peraih suara maksimal dalam Pemilu 2024 ini.

“PKB memohon doa dan dukungan masyarakat Sumbar dalam rangka mengikuti pemilu 2024. Untuk itu, kita berharap Caleg yang diusung nanti untuk menang,” ujarnya. *

Kategori :