MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Tedi (24), utusan dari Kecamatan Ipuh, pemenang Festival Lagu Dangdut dalam rangka HUT ke 20 Kabupaten Mukomuko tahun 2023.
Pada malam festival lagu dangdut yang diselenggarakan di panggung utama HUT ke 20 Kabupaten Mukomuko, Rabu, 22 Februari 2023.
Pemuda asal Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Ipuh tersebut, cukup menguasai panggung. Ia mampu tampil maksimal dengan membawakan lagu ‘’aku dilahirkan untuk siapa’’ dengan nada dasar D.
BACA JUGA:Kuda Lumping dan Panjat Pinang, Meriahkan Upacara HUT Kabupaten Mukomuko di Kecamatan Penarik
Bahkan, tiga dewan juri para seniman papan atas asal Kabupaten Mukomuko, Desma Wisata, Deki Lida dan Rasito mengaku kagum dengan merdunya suara Tedi, saat menyanyikan lagu dari album favorit Asep Irama yang dirilis perdana tahun 1999 tersebut.
‘’Juara satu lomba festival dangdut meraih nilai 854. Siapa kira-kira, penonton bisa menilai, tidak bisa dipungkiri dengan kemampuannya, dengan urut peserta 05 (Tedi),’’ kata Desma Wisata.
Selain Tedi, juara 2 diraih oleh Nova asal Teramang Jaya, dengan judul lagu Payung Hitam dan juara 3 atas nama Ruzi dengan judul lagu air mata perkawinan. Sementara, untuk harapan 1 diraih oleh Debi, dengan judul lagu payung hitam.
BACA JUGA:Sinyal Refocusing
Usai festival, dilanjutkan dengan penyerahan hadiah oleh panitia. Dalam hal ini, hadir langsung Ketua Umum HUT ke 20 Kabupaten Mukomuko, Drs. H. Bustari Maler, M.Hum, Kepada Disdikbud Mukomuko, Evi Mardiani, S.Pd, Kadisparpora Mukomuko, Agus Harvinda, ST., MT dan Kabag Ops Polres Mukomuko, Kompol Apriadi, SH. *