RADARMUKOMUKO.COM - Good people pastinya sudah tidak asing lagi kan dengan buah pisang…
Ya, buah yang bisa dimakan kapan saja dan di mana saja ini digemari oleh banyak orang, pasalnya pisang memiliki cita rasa yang enak dan manis baik dimakan langsung maupun diolah terlebih dahulu.
Pisang memiliki tekstur buah yang padat dan empuk serta memiliki banyak manfaat. Ada banyak sekali jenis-jenis pisang .
Jenis-jenis pisang diantaranya:
1. Pisang Raja
Salah satu jenis pisang lokal yang banyak ditemui dipasaran ini, memiliki tekstur tebal berwarna kuning dan dilengkapi sedikit corak serta memiliki ukuran yang sedang. Pisang raja memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan jika dikonsumsi, yaitu:
- Menurunkan tekanan darah
- Baik untuk kesehatan jantung
- Meningkatkan imun tubuh
- Mengatasi anemia
- Mengurangi gangguan pengelihatan