MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Usai diserahkan secara simbolis seragam sekolah gratis untuk SMP dan SD pada kegiatan HUT PGRI dan HGN ke 77 lalu. Kini bantuan seragam sekolah tersebut telah sampai ditangan siswa.
Seragam khusus siswa kelas 1 SD dan kelas VII SMP disambut bahagia oleh siswa. Kebahagian siswa juga tak luput dipublikasikan melalui media sosial (medsos). Salah satunya media sosial milik salah satu kepala SMPN 10 Mukomuko, mengugkapkan kebahagian siswa kelas VII saat menerima bantuan seragam sekolah gratis. Tak hanya itu, akun medsos dari SMPN 1 Mukomuko juga membagikan ungkapan bahagianya saat menerima seragam sekolah tersebut.
‘’Alhamdulillah, siswa sangat bahagia dan senang mendapat bantuan seragam sekolah gratis dari pemerintah. Untuk SMPN 1 Mukomuko mendapat 127 siswa yakni seragam putih biru beserta atribut dan baju olahraga. Kami selaku sekolah mengucapkan terima kasih kepada bupati Mukomuko dan pemerintah daerah Kabupaten Mukomuko.
Ungkapan bahagia tak hanya datang dari siswa SMP, juga datang dari salah kepala SDN 03 Kota Mukomuko Ratna Wilis,M.Tpd bahwa seragam sekolah gratis dibagikan kepada 53 siswa pada Rabu, 7 Desember 2022. Bantuan tersebut khusus dibagi siswa kelas 1, dengan rincian 1 stel seragam merah putih beserta atribut dan 1 stel baju olahraga.
‘’Alhamdullillah SDN 01 sudah menerima seragam gratis dan sudah kita bagikan kesiswa. Mudah-mudahan kedepan Kabupaten Mukomuko lebih maju,’’tutup Ratnawilis.(njw)