17 Kepala Negara Menyatakan Hadir KTT G20 di Bali

Selasa 08-11-2022,18:03 WIB
Editor : Radar Mukomuko

BALI, RADARMUKOMUKO.COM - Perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 akan berlangsung di Bali pada tanggal 15-16 November mendatang. Hingga saat ini sudah ada 17 kepala negara atau kepala pemerintahan yang menyatakan hadir dalam kegiatan tersebut. Diantaranya yaitu, Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden dan Presiden Republik Rakyat Tionkok, Xi Jinping. 

"Sudah, itu yang sudah pasti 17," ungkap Jokowi.

Presiden Jokowi, kembali menegaskan bahwa kehadiran para kepala negara maupun kepala pemerintahan, pada KTT G20 di Bali kali ini merupakan suatu kehormatan, mengingat kondisi dunia yang sedang tidak kondusif.

"Saya kira dalam posisi normal itu biasa yang hadir juga 17-18. Ini posisi yang tidak normal, dunia sangat sulit, semua negara sangat sulit, kalau kehadirannya sampai sejumlah itu saya kira juga sangat bagus, sangat bagus,” ucap Presiden.

BACA JUGA:10 November, Polres Mukomuko Launching Tilang Elektronik

Sejauh ini, Presiden Joko Widodo sudah melihat langsung area yang akan digunakan dalam dalam kegiatan KTT G20. Termasuk mulai dari tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Kabupaten Bandung, Senin 7 November 2022 tadi malam. Bersama Ibu Iriana, Jokowi disambut seperti penyambutan resmi pemimpin negara G20 saat turun di tangga pesawat. Pasukan jajar kehormatan dan tarian Bali di area tarmak. Penyambutan ini, nantinya diperuntukkan untuk para tamu KTT G20. 

Dalam penyambutan presiden Jokowi dan Ibu Iriana, tampak hadir Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Koordinator Asistensi G20 Wishnutama Kusubandio, Kepala Protokol Negara Andi Rachmianto, dan Gubernur Bali I Wayan Koster.

Presiden Jokowi juga sempat meninjau ruang VIP Bandara yang akan menjadi tempat singgah para pemimpin G20 saat tiba di Bali nanti. Presiden kemudian menuju hotel tempatnya bermalam untuk melanjutkan agenda kunjungan kerja hari ini. Jokowi menyatakan bahwa Indonesia siap untuk menerima para tamu dan menyelenggarakan KTT G20 yang akan digelar pada 15-16 November 2022 mendatang di Provinsi Bali.

"Jadi ini sudah H-7, saya sudah cek dari pagi tadi sampai titik-titik yang paling kecil sudah kita cek semuanya. Dan saya ingin menyatakan kita siap menerima tamu-tamu G20,” ujar Presiden Jokowi kepada awak media di Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Kota Denpasar. (**)

Artikel ini sudah tayang di Disway.id dengan judul "Presiden Jokowi Tegaskan Siap Menerima Tamu-Tamu KTT G20 di Bali"

 

Kategori :