Usai Pelaksanaan Pra Pembangunan di 2 Desa PONDOK SUGUH – Usai pelaksanaan pra pembangunan di Desa Bumi Mekar Jaya (BMJ) dan Desa Karya Mulya, Rabu (22/4), kemarin. Camat Pondok Suguh beserta jajaran menggelar do'a syukuran sambut datangnya bulan suci Ramadhan 1441 Hijariah di kantor camat setempat. Kemudian, siangnya dilanjutkan dengan pelaksanaan pra pembangunan, Musrenbangdesa penyusunan RKP untuk perubahan APBDes khusus penanganan Covid -19 di Desa Lubuk Bento. Hal ini disampaikan Camat Pondok Suguh, Abdul Hadi, S.Sos kepada Radar Mukomuko (RM), sore kemarin.
''Sebagai wujud rasa syukur datangnya bulan suci Ramadhan, kami bersama jajaran menggelar do'a bersama. Do'a bersama ini dilaksanakan setelah pelaksanaan pra pembangunan Desa BMJ dan Karya Mulya,'' ungkap Abdul Hadi. Di tengah penyebaran corona atau Covid-19, pelaksanaan do'a syukuran mengikuti protokoler. Cuci tangan, jaga jarak dan pakai masker. Menurut Abdul Hadi, prosesi do'a syukuran tetap mewaspadai penyebaran virus. ''Pelaksanaan do'a syukuran juga mengikuti protokoler pencegahan Covid-19,'' imbuhnya. Makna dan tujuan melaksanaan do'a syukuran, tiada lain mengharapkan ridho Allah SWT. Dengan memohon do'a, kata Abdul Hadi, besar harapan semua pegawai kecamatan dan umat muslim di wilayah Kecamatan Pondok Suguh dapat menunaikan ibadah puasa sebulan penuh. ''Do'a kami, di tengah pandemi corona ini, semua jajaran dan masyarakat di wilayah Pondok Suguh diberikan kesehatan dan kesabaran, serta dapat menunaikan ibadah puasa selama sebulan penuh. Disamping itu, Abdul Hadi juga mengingatkan sejumlah pegawai kecamatan dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) dengan fokus dan optimal. ‘’Mengingat tidak seluruh pegawai khususnya staf untuk hadir ngantor setiap hari. Hanya beberapa hari saja mereka masuk kantor dan selebihnya bekerja di rumah. Oleh karena itu diminta pada mereka agar tetap bekerja seperti biasanya walaupun di rumah,’’demikian Hadi. (dom)Kecamatan Pondok Suguh Gelar Syukuran Sambut Ramadhan 1441 H
Kamis 23-04-2020,09:05 WIB
Editor : Radar Mukomuko
Kategori :