Banyak Ditunggu-Tunggu, Inilah Sinopsis Film Animasi ULTRAMEN RISING yang Bakal Tayang di Netflix

Banyak Ditunggu-Tunggu, Inilah Sinopsis Film Animasi ULTRAMEN RISING yang Bakal Tayang di Netflix

Banyak Ditunggu-Tunggu, Inilah Sinopsis Film Animasi ULTRAMEN RISING yang Bakal Tayang di Netflix-istimewa-

RADARMUKOMUKO.COM - Platform Netflix saat ini menghadirkan berbagai jenis pilihan film yang menarik untuk ditonton.

Salah satunya yang akan hadir dalam aplikasi ini kembali mempersembahkan film animasi terbaru berjudul ULTRAMEN RISING.

Rencananya film animasi ini akan dirilis pada bukan Juni mendatang tepatny pada tanggal 14 Juni 2024.

BACA JUGA:Ini Pandangan Ulama, Menghirup Asap Rokok Secara Tidak Sengaja Apakah Puasanya Batal

Film animasi ini akan disutradarai oleh Shannon Tindle dan John Aoshima. Sedangkan naskahnya akan ditulis oleh Shannon Tindle, Marc Haimes dan Butch Hartman.

ULTRAMEN RISING bercerita tentang Ken Sato, seorang pemain bisbol terkenal namun memutuskan untuk kembali ke Jepang dan menjadi penerus Ultraman..

Tapi rencananya ini tidak berjalan mulus karena dirinya malah harus merawat bayi Kaiju, anak dari musuhnya sendiri.

Rencana Ken menjadi kacau ketika anak monster itu lahir ketika ia berhasil mengalahkan monster tersebut. Ken tidak bisa berbuat apa-apa karena terpaksa membesarkan anak monster itu yang bernama Kaiju.

Bahkan Kaiju ternyata memiliki kekuatan yang bisa saja mengalahkannya dan membahayakan dunia.

BACA JUGA:Menuju Wisata Budaya, Pemkab Kembali Suntik Dana untuk Biaya Lanjutan Rumah Adat Mukomuko

Tidak hanya harus membesarkan anak monster tersebut, Ken juga harus menghadapi hubungannya dengan ayahnya yang tidak baik-baik saja dan skema Angkatan Pertahanan Kaiju dan menghadapi rencana jahat dari Kaiju Defense Force.

Sekedar informasi Ultraman adalah pahlawan super Jepang yang sangat populer yang telah melalui banyak iterasi di berbagai media sejak debutnya pada tahun 1960an.

Tindle mulai mengembangkan ULTRAMEN: RISING pada tahun 2001. Namun, itu tidak selalu menjadi film Ultraman.

Pada awalnya, Tindle menganggap proyek ini sebagai film orisinal yang terinspirasi oleh mitos Ultraman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: