Film Fantasi WONKA Akan Menemani Kamu Saat Liburan Desember Nanti, Bagaimana Kisahnya?
Film Fantasi WONKA Akan Menemani Kamu Saat Liburan Desember Nanti, Bagaimana Kisahnya?--
RADARMUKOMUKO.COM – Libur panjang Natal dan Tahun Baru segera tiba. Sudah Pasti akan banyak sekali film-film menarik yang akan tayang di bioskop salah satunya adalah Film WONKA.
Film fantasi musikal ini akan segera tayang di bioskop mulai pada Desember 2023 dan di Amerika utara pada 15 Desember 2023.
Adapun aktor yang memerankan tokoh utama yaitu Willy WONKA adalah Timothee Chalamet yang siap untuk membawa keceriaan selamat liburan.
BACA JUGA:Ada Film SUZZANA, Inilah Film-Film Indonesia Terbaru yang Akan Segera Tayang di Netflix
Film WONKA ini nantinya Akan berfokus pada kisah muda dari Willy Wonka dari film CHARLOE AND THE CHOCOLATE FACTORY.
Wonka muda harus berjuang untuk mewujudkan impiannya menjadi pembuat coklat dan pemilik toko coklat.
Willy Wonka yang dikenal sebagai pesulap harus berpetualang selama tujuh tahun untuk mengelilingi dunia demi ambisinya menyempurnakan kemampuan membuat coklat.
Untuk dapat mewujudkan cita -citanya tersebut tidaklah mudah. Dia harus bersaing dengan kartel cokelat yang ingin menguasai pasar.
Willy Wonka pun tak bisa tinggal diam saat mengetahui bahwa mimpinya bisa terhalang oleh kartel coklat.
BACA JUGA:Ini Rekomendasi Film Indonesia yang Bakal Tayang di Bioskop Pada Bulan Desember 2023
Dia pun berusaha untuk membuat inovasi sebagai upaya mengatasi masalah akibat kartu coklat dengan membuka toko coklat yang unik.
Dia menjual coklat yang bisa menyihir siapa pun yang mau memakannya, hal ini tentu saja dapat terjadi karena kemampuannya sebagai pesulap.
Selain itu, film ini juga akan menceritakan pertemuan Willy Wonka yang bertemu dengan Oompa Loompa, karakter yang akan menjadi penjaga toko coklat miliknya kelak.
Lalu, bagaimana perjuangannya? Mari kita lihat bersama-sama di bioskop nanti.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: