Tips Membuat Jamur Crispy Anti Lembek dan Kriuknya Tahan Lama

Tips Membuat Jamur Crispy Anti Lembek dan Kriuknya Tahan Lama

Tips Membuat Jamur Crispy Anti Lembek dan Kriuknya Tahan Lama-Ilustrasi-Berbagai Sumber

RMONLINE.ID - Siapa sih yang gak suka sama jamur crispy? Makanan ringan satu ini memang jadi favorit banyak orang karena rasanya yang gurih dan teksturnya yang kriuk. 

Tapi, kadang-kadang bikin jamur crispy di rumah tuh suka tricky, deh. Baru digoreng sebentar, eh udah lembek lagi. Biar hasilnya maksimal, yuk simak tips-tips berikut ini!

1. Pilih Jamur yang Segar

Pertama-tama, pastikan kamu memilih jamur yang masih segar. Jamur yang sudah layu atau terlalu lama disimpan di kulkas biasanya mengandung banyak air sehingga hasil gorengannya bakal cenderung lembek. 

BACA JUGA:Jangan Ketergantungan dengan Orang Lain, Inilah Sikap Mandiri yang Harus Kamu Miliki Agar Tidak Diremehkan

BACA JUGA:Hati-hati dengan Orang Manipulatif, Inilah Tanda-tanda Orang Hanya Pura-pura Menyukai Kita

Pilih jamur yang teksturnya masih kencang dan warnanya cerah.

2. Cuci Jamur dengan Benar

Setelah pilih jamur yang segar, langkah selanjutnya adalah mencucinya dengan benar. 

Jangan terlalu lama merendam jamur dalam air, cukup bilas sebentar aja untuk menghilangkan kotoran. 

Kalau terlalu lama direndam, jamur akan menyerap air dan hasilnya bakal lembek saat digoreng.

3. Potong Jamur dengan Ukuran yang Sama

Biar matangnya merata, potong jamur dengan ukuran yang seragam. Kalau ada yang besar dan kecil, nanti ada yang gosong duluan sementara yang lain belum matang. 

Potongan yang seragam juga bikin jamur crispy terlihat lebih rapi dan menarik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: