Tidak Banyak yang Tahu, Inilah Manfaat Air Hujan Bagi Lingkungan Hingga Kesehatan Mental

Tidak Banyak yang Tahu, Inilah Manfaat Air Hujan Bagi Lingkungan Hingga Kesehatan Mental

Tidak Banyak yang Tahu, Inilah Manfaat Air Hujan Bagi Lingkungan Hingga Kesehatan Mental-Ilustrasi-Berbagai Sumber

RMONLINE.ID - Air merupakan sumber kehidupan yang sangat penting bagi manusia. 

Kita sering menganggap semua jenis air adalah sama, padahal sebenarnya terdapat perbedaan yang signifikan antara air hujan dan air lainnya. 

Air hujan memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang mungkin tidak Anda sadari sebelumnya.

Berikut ini berbagai manfaat air hujan.

Membantu Meningkatkan Kualitas Udara

Air hujan yang ditampung dengan benar dapat membantu meningkatkan kualitas udara di dalam rumah. 

Ketika air hujan menguap secara alami, ia akan membawa ion negatif ke udara, yang dapat menetralisir ion positif yang terlalu banyak di dalam rumah. 

BACA JUGA:Tes Kejujuran Teman Chat, Ini Cara Pantau Posisi Lewat WhatsApp

BACA JUGA:Rahasia Menyimpan Cabai Segar Tahan Berbulan-bulan, Simak Tips Praktis Berikut Ini

Ion negatif ini dapat membantu meningkatkan kualitas udara dan membuat Anda merasa lebih segar

Baik untuk Mencegah dan Mengatasi Beberapa Penyakit

Salah satu keunggulan utama air hujan adalah pH-nya yang cenderung lebih basa atau alkali. 

Air hujan memiliki pH sekitar 5,6 hingga 7,2, yang lebih tinggi daripada air keran biasa yang memiliki pH lebih asam. 

Kondisi basa dalam tubuh sangat penting untuk mencegah dan mengatasi berbagai penyakit, seperti kanker, osteoporosis, dan penyakit degeneratif lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: