Pernah Patah Hati Karena Diselingkuhi? Begini Cara Memulihkan Rasa Sakit Hati dan Traumanya

Pernah Patah Hati Karena Diselingkuhi? Begini Cara Memulihkan Rasa Sakit Hati dan Traumanya

Pernah Patah Hati Karena Diselingkuhi? Begini Cara Memulihkan Rasa Sakit Hati dan Traumanya-Ilustrasi -Berbagai Sumber

RMONLINE.ID – Semua orang yang sedang menjalin hubungan percintaan pasti mengharapkan kesetiaan.

Perselingkuhan menjadi mimpi buruk bagi setiap pasangan. Perselingkuhan tak hanya berlaku pada pasangan yang sudah menikah saja, namun semasa pacaran juga seringkali ditakutkan.

Saat kita merasakan betapa pahitnya diselingkuhi pasangan, maka kita bakal merasa dicurangi, dikhianati, serta dipermainkan hingga membuat trauma yang sangat mendalam.

BACA JUGA:Resep Samosa Kentang: Sensasi Rasa yang Memikat dari Camilan Tradisional

BACA JUGA:Resep Udang Goreng Kelapa, Terbayang Enaknya Perpaduan Gemuk Udang dan Kepala Goreng

Namun, perlu diingat jika hidup akan terus berjalan seiring dengan permasalahan dan kebahagiaan yang bergantian kita rasakan.

Karena itu, mari kita pulihkan rasa sakit dan trauma dengan melalukan cara-cara berikut ini.

1. Luangkan waktu untuk menangis sepuasnya

Orang yang kuat bukan berarti tidak boleh menangis. Menangis merupakan salah satu cara agar kita bisa meluapkan segala emosi dalam diri. 

Jika kamu menahannya, maka sakit yang dirasakan akan semakin berat dan sesak di dada semakin dalam.

Tidak ada salahnya jika kamu ingin menangis. Jika kamu malu air matamu diketahui orang lain, luangkan waktu untukmu menangis seharian dan menangislah sepuasnya. 

Menangis memang tidak bisa menyelesaikan masalah, tetapi bisa membuat hati kita lega.

2. Cobalah Untuk Menerima

Sesulit apapun itu, kamu harus belajar menerima semua yang terjadi. Justru, kalau kamu terlalu berkutat dengan dengan rasa kecewa, itu hanya akan membuatmu semakin sakit hati dan sulit melupakan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: