Baru Mulai Beroperasi Tower Disambar Petir, Warga Sido Makmur Kehilangan Signal

Baru Mulai Beroperasi Tower Disambar Petir, Warga Sido Makmur Kehilangan Signal

Tower Telkomsel Disambar Petir, Warga Sido Makmur Kehilangan Signal-Istimewa-Berbagai Sumber

KORAN DIGITAL RM - Harapan warga Desa Sido Makmur, Kecamatan Air Manjuto, Kabupaten Mukomuko untuk bisa mengakses internet dengan lancar dan bisa berkomunikasi online dengan siapa saja setiap saat dari rumah, agaknya buyar.

Pasalnya Tower bersama grup (TBG) yang belum lama beroperasi di desa ini tiba-tiba disambar petir pada Minggu, 31 Maret 2024. 

Sejak itu, sinyal yang awalnya mulai lancar kembali lemot, bahkan di lokasi tertuntu kadang signal hilang total.

Pasca terjadinya kerusakan, pihak pengelola langsung melakukan perbaikan. Hanya saja butuh waktu dan proses. 

BACA JUGA:Mobil Dinas Dilarang Dibawa Mudik dan Jalan-Jalan Selama Idul Fitri 1445 Hijriah

BACA JUGA:Bupati Ngaku Sulit Dapat Dana Pusat, Karena Tak Punya Wakil di DPR RI

Menurut warga, saat petir menyambar tower, puluhan alat elektronik rumah warga sekitar juga banyak yang rusak.

"Padahal sinyal baru full, tiba-tiba petir menyambar tower. Akhirnya susah lagi buka internet. Kahkan saat petir, alat televisi warga juga banyak rusak," ungkapnya.

Dilihat dari jenisnya, tower ini jenis tower kaki empat. Berbentuk segi empat dengan jumlah besi penopang ada empat. Ketinggian sekitar 50 meter. 

Tower atau menara pemancar ini berfungsi mengirim sinyal ke HP yang menggunakan kartu perdana agar bisa digunakan untuk berkomunikasi. 

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Gelar Takbir Keliling Rayakan Malam Idul Fitri 1445 Hijriah

BACA JUGA:Bantu Masyarakat, Kodim 0428/Mukomuko Gelar Bazar Murah

Petir yang menggelegar pada Minggu Sore, bukan hanya merusak komponen tower. Banyak barang eletronik milik warga sekitar yang rusak. Termasuk pengeras suara yang ada di Masjid As-Syafi iyah.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: