Pertama Dalam Sejarah, Timnas Indonesia Resmi Lolos ke Babak 16 di Piala Asia 2023, Ini Respon Shin Tae-yong

Pertama Dalam Sejarah, Timnas Indonesia Resmi Lolos ke Babak 16 di Piala Asia 2023, Ini Respon Shin Tae-yong

Pertama Dalam Sejarah, Timnas Indonesia Resmi Lolos ke Babak 16 di Piala Asia 2023, Ini Respon Shin Tae-yong--

RADARMUKOMUKO.COM – Kabar membanggakan dan membahagiakan bagi para pecinta sepak bola.

Timnas Indonesia resmi dinyatakan lolos ke babak 16 besar usai pertandingan Kirgistan dan Oman yang berakhir imbang.

Pada pertandingan yang di gelar pada 25 Januari 2024 kemarin, Kirgistan berhasil menyamakan dan bertahan  dengan hasil imbang 1:1 melawan Oman.

Pada awal permainan Kirgistan harus mengalami kekalahan pada menit ke-8 dimana Oman berhasil membobol gawang Kirgistan.

BACA JUGA:BWS Kunjungi Dampak Bencana Banjir di Mukomuko, Pemkab Segera Siapkan Dokumen Pendukung Penanganan Bencana

Usai mendapatkan serangan dari Oman, Kirgistan terus meningkatkan intensitas menyerang ke pertahanan Oman.

Meskipun pada babak pertama Kirgistan masih mengalami ketertinggalan dari Oman, di babak kedua Kirgistan akhirnya berhasil membobol gawang Oman pada menit ke-47.

Hingga pertandingan berakhir skor keduanya imbang 1:1.

Hasil ini menjadikan Indonesia menjadi predikat peringkat ketiga terbaik diantara group yang lain.

Timnas Indonesia memegang peringkat ketiga terbaik dengan perolehan skor 3 poin dari tiga pertandingan.

Keberhasilan Timnas Indonesia ini berhasil mencetak sejarah baru dalam dunia sepak bola Indonesia.

BACA JUGA:Sering Dipercaya Menjadi Seorang Pemimpin, Inilah Beberapa Zodiak yang Paling Berani Serta Percaya Diri

Sebagai tim baru dalam Piala Asia yang masih sedikit pengalaman tentunya ini hasil yang sangat memuaskan.

Skuad di bawah naungan Shin Tae-yong ini akhirnya mendapatkan hasil yang memuaskan atas usaha mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: