Wajib Tahu, Ini 5 Tips Memilih Ikan yang Segar dan Layak Untuk Dimasak

Wajib Tahu, Ini 5 Tips Memilih Ikan yang Segar dan Layak Untuk Dimasak

Wajib Tahu, Ini 5 Tips Memilih Ikan yang Segar dan Layak Untuk Dimasak--

RADARMUKOMUKO.COM – Selain lezat, menu olahan ikan adalah hidangan yang memiliki manfaat yang cukup banyak bagi kesehatan tubuh, untuk itu ketika membeli ikan di pasar kita harus bisa membedakan mana ikan yang masih segar dan masih layak untuk dimasak.

Banyak yang belum tahu, bagaimana ciri-ciri ikan yang bagus dan segar, biasanya mereka akan membeli apa yang disediakan oleh penjual, ketika di rumah setelah di olah biasanya ikan tidak lagi segar dan kurang sedap, sehingga menimbulkan rasa kecewa si pembeli.

BACA JUGA:Simpel dan Bikin Ketagihan, Ini Dia Resep Es Semangka Susu yang Manis dan Nyegerin

Lalu, bagaimana sih cara memilih ikan yang masih segar dan layak pakai? Dikutip dari berbagai sumber begini caranya:

1. Fisik ikan

Ketika memilih ikan hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memperhatikan fisiknya, fisik yang dimaksud disini adalah seperti mata, sisik dan juga insang.

Ciri-ciri ikan yang masih segar dan baru mati adalah ikan dengan mata yang bening,  sisik yang masih banyak di daging dan juga insang yang berwarna kemerahan.

2. Aroma

Ikan yang masih segar biasanya akan berbau amis seperti pada umumnya, tetapi jika ikan sudah tidak segar biasanya baunya akan lebih menyengat dan asam.

BACA JUGA:Mau Warnai Rambut? Gunakan Bahan-bahan Alami Ini Agar Sehat dan Tidak Berbahaya

3. Tekstur daging

Tekan bagian perut ikan, jika kembali ke bentuk semula maka berarti ikan itu masih segar karena memiliki tekstur yang lembut, kenyal dan tetap padat.

4. Warna daging

Untuk ikan yang masih segar biasanya warna daging akan terlihat cerah dan tidak kusam, perhatikan juga warna kulit ikan yang cerah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: