Menjadi Bahan Dasar Berbagai Makanan, Ternyata Singkong Awalnya Dari Bangsa Penjajah Tapi Bukan Belanda

Menjadi Bahan Dasar Berbagai Makanan, Ternyata Singkong Awalnya Dari Bangsa Penjajah Tapi Bukan Belanda

Menjadi Bahan Dasar Berbagai Makanan, Ternyata Singkong Awalnya Dari Bangsa Penjajah Tapi Bukan Belanda--

RADARMUKOMUKO.COM - Sangat banyak makanan atau cemilan khas daerah di Indonesia bahan dasarnya dari singkong. Peminat makanan dari singkong ini sendiri cukup banyak.

Budidaya singkong sendiri dilakukan di banyak daerah, hingga tidak sedikit perekonomian masyarakat terbantu oleh budidaya singkong ataupun memproduksi makanan dari singkong.

Walau singkong bisa ditemukan di seluruh daerah di Indonesia, namun jangan salah, ternyata singkong bukan tanaman asli Indonesia. Bahkan dalam sejarahnya singkong awalnya diperkenalkan bangsa penjajah tapi bukan Belanda.

BACA JUGA:Tips Memasak Kolak Singkong Sederhana Versi Emak di Kampung, Hasilnya Lembut dan Merekah, Mantap Dimakan

BACA JUGA:Baru Tahu Tips Mengukus Singkong Biar Hasilnya Empuk dan Merekah

Dirangkum dari berbagai sumber, singkong berasal dari bangsa Portugis yang dibawa dari Amerika Selatan. Singkong, penyebarannya ke wilayah Nusantara mulai masif pada 1850-an. 

Berjalan waktu, katela atau singkong mampu merebut hati rakyat pribumi indonesia dan menjadi sumber pangan tambahan. Di Pulau Jawa dan Madura pertanian singkong berkembang pesat, memiliki kedudukan yang hampir sama dengan kentang di negara-negara barat.

Pada masa penjajahan Belanda singkong olahannya sebagai tepung dapat membawa keuntungan yang cukup besar. Penanaman masif pun dilakukan. 

Memasuki masa penjajahan Jepang mengubah, beras dan jagung yang awalnya melimpah mulai sulit tersedia. Harga yang mulai melambung tinggi, Jepang sangat kaya mereka mengakses makanan pokok itu. Akibatnya, banyak rakyat bangsa Indonesia tak mampu membeli beras dan jagung.

Kondisi ini membuat rakyat harus menanam ragam tanaman di rumah. Ubi jalar, tomat, bayam, dan yang paling penting singkong. 

BACA JUGA:Olahan Singkong dari Banyumas, Ini Dia Gerset Singkong Dijamin Bikin Ketagihan

BACA JUGA:Tanpa Telur, ini Resep Donat Tape Singkong Wangi, Lembut dan Simpel anti Ribet

Ubi menjelma menjadi makanan pokok di zaman penjajahan Jepang. Maka dikatakan jasa singkong terhadap Indonesia cukup besar, bagaimana tidak, umbi-umbian ini menjadi makanan andalan masyarakat Indonesia untuk bertahan hidup di masa sulit karena penjajahan dan gagal panen kala itu.

Sampai sekarang sinkong menjadi salah satu makanan khas masyarakat Indonesia. Singkong hari ini dijadikan dalam berbagai bentuk produk makanan yang rasanya enak dan guri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: