Mengenal Rumah Honai, Rumah Adat Papua yang Unik dan Penuh Filosofi

Mengenal Rumah Honai, Rumah Adat Papua yang Unik dan Penuh Filosofi

Mengenal Rumah Honai, Rumah Adat Papua yang Unik dan Penuh Filosofi--

RADARMUKOMUKO.COM – Papua merupakan salah satu dari 5 pulau terbesar di Indonesia.

Papua terkenal sebagai pulau yang penduduknya masih hidup dengan tradisi yang kental dan unik.

Tradisi dan budaya Papua masih terjalankan dan bertahan hingga saat ini. Salah satunya adalah rumah Honai.

Rumah Honai merupakan rumah adat suku Dani yang merupakan salah satu suku asli Papua.

BACA JUGA:4 Jenis Rumah Adat Tradisional Gorontalo yang Khas dan Unik Serta Fungsinya

BACA JUGA:Warung Mbak Mumun Buka di Tengah Hutan, Dagangannya Laris Manis Ternyata Pembelinya Ini..

Rumah Honai merupakan rumah adat tradisional yang ada di Provinsi Papua dengan bentuk serta arsitekturnya yang unik.

Rumah Honai memiliki bentuk yang unik dan terbilang kecil dengan atap yang terbuat dari ilalang.

Bentuk rumah Honai sangat unik pasalnya bentuknya tidak seperti rumah pada umumnya, dimana rumah Honai berbentuk seperti jamur.

Dinding rumah Honai juga terbuat dari kayu. Keunikan lainnya adalah meskipun terlihat kecil, rumah Honai dapat menampung banyak orang sekitar 5 hingga 10 orang.

Rumah Honai di bangun dengan dua tingkatan, dimana bagian bawah di gunakan untuk menjamu tamu dan bagian atas di gunakan untuk tempat tidur. Bentuknya yang kecil membuat rumah Honai tidak memiliki bagian ruangan.

Pintu rumah Honai juga terbilang kecil sehingga perlu membungkuk untuk masuk. Serta rumah Honai hanya memiliki satu pintu.

Rumah Honai tidak hanya di jadikan sebagai tempat hunian melainkan juga di gunakan untuk berbagai fungsi seperti menyimpan umbi-umbian, kandang babi bahkan pengasapan mumi.

BACA JUGA:Kisah Legenda Putri Mandalika, Dicintai Banyak Pangeran, Pilih Bunuh Diri Demi Kedamaian

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: