Suku Manusia Lumpur Yang Menakutkan, Meneror Musuh Yang Menyerang

Suku Manusia Lumpur Yang Menakutkan, Meneror Musuh Yang Menyerang

Suku Manusia Lumpur Yang Menakutkan, Meneror Musuh Yang Menyerang-Istimewa-

RADARMUKOMKO.COM - Manusia lumpur, nama ini rasanya tidak berlebihan untuk menggambarkan Suku Asaro yang berasal dari, Provinsi Highlands Timur Papua Nugini.

Orang-orang Suku Asaro menggunakan masker lumpur, hingga bentuknya sangat menyeramkan. Bahkan karena bentuknya yang seram, kehadiran mereka kadang dianggap teror menakutkan bagi warga desa lainnnya ataupun orang luar yang datang ke wilayahnya.

BACA JUGA:Suku Huli, Wanita dan Pria Hidup Terpisah Berbeda Rumah

Tambah lagi penduduk Suku Asaro umumnya memiliki bentuk telinga aneh, sorotan matanya tajam, begitu juga gigi dan taringnya. 

Kabarnya menggunakan lumpur sebagai topeng sudah menjadi tradisi yang berlangsung 1800 tahun yang lalu. 

Katanya dahulu Suku pedalaman ini sering terlibat perseteruan antar suku dan lari ke sungai Asaro demi mendapatkan tempat persembunyian. Saat mereka muncul dari kubangan lumpur, wajah mereka tertutup.

Musuh dari kejauhan melihat dan lari ketakutan. Ternyata musuh tertipu karena wajah-wajah yang tertutup lumpur dikira roh jahat. 

BACA JUGA:Tradisi Menyeramkan Suku - Suku di Indonesia, Bikin Merinding

Karena itulah mereka pun sengaja menutup wajah dengan lumpur yang lebih tebal supaya musuh pergi dan tidak berani melawan lagi.

Juga ada yang mengatakan, suku Asaro memulai tradisi topeng menakutkan mereka setelah seorang pria menghadiri pernikahan dengan cara yang aneh.

Pria itu dikatakan tidak mampu membeli pakaian pernikahan yang cocok.

Ia kemudian membuat dua lubang di sebuah tas, memakainya di kepala dan melumurinya dengan lumpur.

BACA JUGA:Walau Mengaku Muslim, Wanita Suku Tuareg Bisa Berzina

Pria tersebut juga melumuri kulitnya dengan lumpur saat menghadiri pernikahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: