Mengapa Bumi Dinamakan Bumi? Simak Penjelasannya Berikut

Mengapa Bumi Dinamakan Bumi? Simak Penjelasannya Berikut

Bumi--pixabay

RADARMUKOMUKO.COM – Siapakah yang menamai planet Bumi? Mungkin diantara kita bertanya-tanya tentang asal-usiul penamaan planet yang kita tinggali ini.

Namun, tahukah kamu ternyata bumi memiliki kisah asal usul nama yang jauh dari dalam sejarah?

Sebelum mengenal lebih jauh tentang asal usul Bumi, kita harus tahu terlebih dahulu sejarah dari penamaan Bumi itu sendiri.

BACA JUGA:Pernah Ditinggal Pergi Suami Merantau, Wanita Punya Kedudukan Lebih Tinggi

Ternyata, pemberian nama Bumi memiliki sejarah yang cukup panjang mulai dari adanya penemuan sejumlah di literasi barat dalam budaya Babilonia, Romawi kuno, maupun Anglo-Saxon.

Maka dari itu, terdapat sejumlah istilah untuk menyebut bumi dari berbagai kebudayaan yang berkembang pada saat itu.

Secara linguistik, terdapat penamaan yang hampir mirip berasal dari bahasa Anglo-Saxon yang merupakan salah satu bahasa yang digunakan leluhur masyarakat yang tinggal di daratan Inggris.

BACA JUGA:Begini Kondisi Terkini Usai Banjir dan Lonsor Sumbar, Terdapat 5 Orang Meninggal Dunia

Anglo-Saxon sendiri merupakan istilah modern untuk merujuk pada kelompok budaya yang tinggal di Inggris dan Wales modern.

Istilah ini diperuntukkan pada masa tak lama setelah Kekaisaran Romawi runtuh, antara abad kelima dan penaklukan Norman pada tahun 1066.

Dan bahasa Anglo-Saxon, bumi dikenal dengan Ertha. Ertha sendiri merupakan pemaknaan kata yang diperkirakan memiliki arti “tanah”.

Selain itu, istilah populer modern lainnya untuk penamaan bumi berasal dari bahasa Latin, yaitu Terra yang memiliki arti yang sama dengan Ertha yaitu ‘Tanah’.

Dengan kata tera tersebut kemudian melahirkan nama nama kota dalam bahasa Inggris modern seperti Terrestrial, Subterranean, Extraterrestrial, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:Begini Akhirnya Nasib Kapal RMS Carpathia Setelah Menolong Korban Kapal Titanic, Kisahnya Menyedihkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: