Inilah Modus Peserta Yang Tertangkap Curang Saat UTBK di Universitas Bengkulu

Inilah Modus Peserta Yang Tertangkap Curang Saat UTBK di Universitas Bengkulu

terjadi kecurangan yang dilakuakn oleh Peserta UTBK 2023-Twitter -

RADARMUKOMUKO.COM - Kasus peserta yang berbuat curang pada saat ujian Ujian Tes Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT), Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) tahun 2023 kembali terjadi di Universitas Bengkulu.

Terdapat tiga peserta yang diduga berbuat curang saat mengikuti tes ini pada sesi ujian hari Semin (8/6), lalu.

BACA JUGA:Layanan Cabang, ATM & Mobile Banking BSI Sudah Kembali Normal

“Ada tiga serta seleksi yang ditemukan curang dan kami langsung menyerahkan ke Polrestabes Bengkulu,” terang Wakil Ketua Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Universitas Bengkulu, Yarohan.

Yarohan Menjelaskan bahwa terdapat tiga peserta yang mengikuti seleksi masuk program studi kedokteran dengan universitas tujuan yaitu Universitas Airlangga, Unibersitas Negeri Jember, dan Universitas Diponegoro.

Peserta yang diduga bukan warga Bengkulu ini mengikuti SNBT-UTBK lewat pemyelanggaraan di Universitas Bengkulu.

BACA JUGA:Penas KTNA di Kota Padang Digelar Juni Mendatang

“Produ yang mereka pilih itu kedokteran. Gua ditemukan ketika pemeriksaan dan mereka tidak boleh masuk, yang satu lagi dia di kamar kecil karena sepertinya tahu temannya diamankan, dia ke kamar kecil, dan kami amankan diari sana,” tambah Yarohan.

Adapun modus yang dilakukan oleh ketiga peserta tersebut adalah dengan menggunakan telepon video atau video call untuk memperlihatkan soal seleksi ke orang lain, lalu mereka akan mendapatkan jawaban dari orang lain tersebut untuk mereka.

Tak hanya itu, pada Rabu (10/6), panitia SNBT di Universitas Bengkulu juga menemukan dugaan kecurangan serupa terhadap peserta sesaat sebelum tahap ujian dimulai.

BACA JUGA:SM Entertaiment Umumkan Lucas Hengkang Dari NCT dan WayV

Pengetatan keamanan yang dilakukan menggunakan Deteksi metal dan panitia menemukan empat orang diduga akan melakukan kecurangan.

“Tadi pagi (Rabu) tampilan ada anak-anak yang diduga akan berbuat curang. Ada empat orang yang diduga akan berbuat curang dan seorang kabur,” kata Yarjohan .*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: