Penyebab Video Youtube Sepi Penonton, Ini Cara Mengatasinya

Penyebab Video Youtube Sepi Penonton, Ini Cara Mengatasinya

Tingkatkan jumlah penonton di Channel YouTube -Ilustrasi-Berbagai sumber

RADARMUKOMUKO.COM – Salah satu web berbagi video dan menonton video yang banyak diguluti orang saat ini adalah youtube. Bahkan membuat dan menayangkan konten youtube sudah menjadi pekerjaan. Banyak orang sukses berkat memiliki chanel youtube.

Namun dari sebagian pemilik akun youtube, ada keluhan terkait dengan sepinya penonton, padahal sudah membuat conten dengan giat dan menarik. Padahal jumlah tonton dan durasi tonton merupakan sumber pendapatan bagi penggiat youtube.

BACA JUGA:Bansos BLT BPNT Sembako Mulai Cair, Silahkan Cek Disini

Harus disadari, supaya video di YouTube banyak yang menonton, ini bukan perkara yang mudah. Perlu berusaha semaksimal mungkin dengan ide-ide yang menarik dan kreatif. Jika video yang kita unggah ke YouTube tidak ada yang menonton, maka kita tidak akan mendapatkan uang walaupun channel kita sudah monetisasi.

Dilansir dari berbagai sumber, ada banyak hal penyebab youtube sepi penonton.

Berikut ini kemungkinan penyebab penonton Video YouTube sepi:

1. Channel youtube masih baru : Saat channel masih baru tentunya belum memiliki banyak data dan video yang di upload, maka ini hal pertama yang membuat channel youtube sepi penonton.

2. Tidak memiliki target penonton : Membangun channel youtube yang sukses, kita harus memiliki target penonton siapa yang akan menonton video kita. Tentukan dulu targetnya. Bisa jadi target tersebut adalah calon subscriber dan penonton setia kita.

3. Tidak memaksimalkan tampilan channel : Tampilan channel yang tersusun dan menarik akan membuat orang yakin dengan channel kita dan bisa jadi mereka subscribe ke channel kita. Sebaiknya atur halaman channel dengan benar dan menarik . seperti : banner channel, Mengganti Foto Profil, Mengatur tata letak beranda, membuat playlist, dan mengisi deskripsi channel.

4. Thumbnail kurang menarik : Thumbnail youtube adalah gambar mini yang akan menentukan orang ingin menonton atau tidaknya video kita. Jadi pastikan thumbnail yang kita buat menarik dan mewakili isi konten yang kita buat. ( thumbnail tidak menarik orang tidak ngeklik dan kita tidak mendapatkan viewer )

5. Judul dan deskripsi tidak menarik : Membuat judul dan deskripsi yang menarik dan mengandung kata kunci akan membantu video kita banyak viewer dan mudah ditemukan penonton dari penelusuran youtube. 

Jadi pastikan judul dan deskripsi kita menarik,akurat serta mengandung kata kunci.

BACA JUGA:Viral!! Video Syur Seleb Tiktok Syakirah, Berikut Faktanya

6. Tidak fokus satu topik : Memiliki konten yang satu topik akan jauh lebih baik. Karena kita akan mendapatkan penonton dengan minat yang sama ( tidak mengecewakan subscriber ). Disamping itu data di channel kita akan semakin akurat dan sistem akan paham channel kita tentang apa. Jika konten kita campur-campur maka bisa jadi saat kita upload akan di abaikan subscriber.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: