Harga 11 Kebutuhan Penting Selama Ramadhan Ini Turun
Kebutuhan Pokok-Ibnu Rusdi-radarmukomuko.com
RADARMUKOMUKO.COM – Kabar baik bagi masyarakat Mukomuko menjelang memasuki bulan suci Ramadhan 1444 hijriah.
Dimana 11 harga kebutuhan strategis atau penting untuk kosumsi mengalami penurunan.
BACA JUGA:Menunjang Program Ketahanan Pangan, Pemdes Rawa Mulya Bagikan Bibit Lele
BACA JUGA:BSI Resmikan Masjid di Bakauheni, Perkuat Kontribusi untuk Pertumbuhan Ekonomi
Adapun komoditas strategis yakni beras, jagung, cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, daging sapi, daging ayam ras, gula pasir dan minyak goreng.
Ketua Satgas Ketahanan Pangan Kabupaten Mukomuko, Abdiyanto melalui Sekretaris Elxsandi Ultria Dharma, mengatakan berdasarkan hasil peninjaun mereka, bahwa mayoritas harga komoditas strategis turun menjelang bulan puasa ini.
Adapun rincian harga kebutuhan terbaru yaitu:
- Harga beras Rp 11.750 per kg atau turun dari minggu lalu sebesar Rp 13.300 per kg
- Cabai merah Rp 35.000 sebelumnya Rp 40.000 per kg
- Jagung Rp 7.000 ribu per kg (tetap sama minggu lalu)
- cabai rawit Rp 20.000 per kg sebelumnya Rp 30.000 per kg
- Bawang merah Rp 30.000 sebelumnya Rp 35.000 per kg
- Bawang putih Rp 30.000 sebelumnya Rp 35.000 per kg
- Daging sapi Rp 150.000 sebelumnya Rp 160.000 per kg
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: