Mulai Dari Kue Bay Tat, Hingga Pendap, Ini Makanan Khas Bengkulu yang Jarang Diketahui, Namun sangat Mendunia

Mulai Dari Kue Bay Tat, Hingga Pendap, Ini Makanan Khas Bengkulu yang Jarang Diketahui, Namun sangat Mendunia

Mulai Dari Kue Bay Tat, Hingga Pendap, Ini Makanan Khas Bengkulu yang Jarang Diketahui, Namun sangat Mendunia- Istimewa -berbagai sumber

RADARMUKOMUKO.COM - Indonesia terkenal akan keberagaman rempah-rempahnya, terlihat dari banyaknya bangsa Eropa yang berusaha masuk dan merebut dari negara kita. 

Dari keberagaman rempah-rempahnya lah Indonesia memiliki banyak masakan yang sangat beragam dan rasa yang identik, setiap wilayah di Indonesia memiliki keberagaman cita rasa yang berbeda, seperti masakan minang yang terkenal dengan ciri khas rasanya yang pedas, dan masakan dari daerah Jawa dengan ciri khas rasa yang manis.

BACA JUGA:Mengenal Hewan Capybara, Hewan Santuy yang Viral di Internet

Keberagaman rempah-rempah di Indonesia yang menjadi bumbu dasar ciri khas rasa dari masakan suatu daerah juga menjadikan daerah tersebut memiliki banyak jenis makanan yang sangat unik dan beragam. 

Salah satunya makanan dari daerah Bengkulu. Yang mana daerah Bengkulu memiliki banyak sekali ragam makanan yang unik dan jadi ciri khas daerah tersebut.

Dari sekian banyak makanan khas Bengkulu, berikut 5 makanan yang banyak diminati antara lain yaitu:

1. Pendap

Pendap adalah makanan khas Bengkulu yang terbuat dari bahan dasar ikan. Jenis ikan yang digunakan bisa apa saja, yakni ikan air tawar maupun ikan air laut.

Untuk cara membuatnya sangat mudah. Pertama, Ikan yang sudah dicuci hingga bersih kemudian dibumbui dengan bumbu rempah seperti bawang putih, kencur, cabai, garam, hingga kelapa muda parut.

BACA JUGA:Undangan Tabligh Akbar HUT Kabupaten Mukomuko

Setelah semua bumbu dihaluskan, barulah dicampur dengan ikan.  Nantinya, ikan yang sudah berbalur bumbu akan dibungkus dengan daun talas dan direbus hingga matang. Proses perebusannya ini berlangsung hingga kurang lebih delapan jam. 

Penggunaan daun talas pada pendap ditujukan supaya aroma amis ikan hilang dan berganti dengan wangi daun. 

Pendap biasa disantap bersama dengan nasi putih hangat dan cocok dinikmati kapan saja.

2. Lemang Tapai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: