Ini Hasil Tes PPPK 2022, Berikut Nama yang Dinyatakan Lulus
Ini Hasil Tes PPPK 2022 Berikut Nama yang Dinyatakan Lulus --
MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Pemerintah Kabupaten Mukomuko mengumumkan secara resmi hasil seleksi kompetensi pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022.
Berdasarkan pengumuman resmi oleh Pemkab Mukomuko, nomor 810/2152/ E.3/XII/2022, hasil seleksi kompetensi pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) khusus untuk jabatan fungsional kesehatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mukomuko tahun 2022.
BACA JUGA:Bebas Lepas Masker? Pembatasan COVID-19 Dihapus
‘’Pengumuman ini khusus bagi peserta yang mengikuti tes PPPK jabatan fungsional kesehatan. Sementara, untuk PPPK tenaga guru, masih menunggu jadwal pengumuman resmi dari pemerintah pusat,’’ ungkap Kepala BKPSDM Kabupaten Mukomuko Wawan Santoni, S.Hut., M.Si, Jum’at, 30 Desember 2022.
Kuota penerimaan PPPK untuk jabatan fungsional kesehatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mukomuko tahun ini berjumlah 5 formasi. Untuk fungsional ahli pratama rekam medik 1 orang, fungsional ahli pratama perawat 2 dan ahli pratama apoteker 2.
BACA JUGA:Pansus Konflik Agraria di Mukomuko Diperpanjang
‘’Bagi yang dinyatakan lulus, diharapkan untuk terus mengikuti informasi secara update,’’ pungkasnya. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: