Saber Pungli Sasar OPD di Mukomuko

Saber Pungli Sasar OPD di Mukomuko

--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Tim Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli), Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Kabupaten Mukomuko turun ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Rabu, 21 Desember 2022.

Rombongan dikomandoi langsung Wakapolres Mukomuko Kompol Ahmad Musrin Muzni, SH., S.Ik selaku Ketua Harian UPP, mendatangi OPD dalam rangka sosialisasi, memberikan peringatan tegas kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak terlibat pungutan liar atau menerima suap dalam bentuk apapun dalam urusan pelayanan publik. 

‘’Hari ini kita mendatangi OPD dalam rangka sosialisasi pemberantasan tindak pidana Pungli,’’ ungkap Ahmad Musrin Muzni. 

Sasaran sosialisasi pemberantasan Pungli khusus bagi OPD pelayanan publik. Diantaranya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dan Dinas PMD.  

‘’Tujuan dari kegiatan ini untuk pencegahan tindak pidana pungutan liar. Dan kita sini mengingatkan kembali kepada ASN OPD agar tidak melakukan Pungli dalam urusan pelayanan,’’ imbuhnya. 

Dari pantauan di lapangan, kedatangan Satgas Saber Pungli UPP Mukomuko di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil yang terdiri dari Wakapolres Mukomuko, Kasi Intel Kejari Mukomuko, Kasat Reskrim Polres Mukomuko, Inspektorat Daerah Kabupaten Mukomuko dan personel Kodim 0428/MM serta anggota Pokja lainnya, disambut langsung oleh Kepala Dinas Dukcapil Mukomuko, Epin Masyuardi, SP. Dihadapan para petugas Saber Pungli, Epin memastikan OPD dijajarannya bebas dari tindak pidana Pungli. 

‘’Kita mengucapkan terimakasih atas kunjungan dari pihak tim Saber Pungli. Melalui sosialisasi ini, bagian dari upaya pencegahan dan mengingatkan kembali ASN kami agar tidak melakukan Pungli dalam urusan pelayanan,’’ demikian Epin. (nek)  

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: