Gaji Hingga Rp 2,3 Jt, Peminat PPK Tinggi
--
MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Saat ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mukomuko tengah melakukan penerimaan calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Mereka akan bertanggungjawab menyukseskan Pemilu serentak 2024 di tingkat kecamatan. Informasinya hingga saat ini, sudah banyak calon pelamar yang membuka akun pendaftaran secara online, data terbaru mencapai 255 orang. Tingginya peminat PPK, kemungkinan besar juga karena ada kenaikan gaji 2 kali lipat dari PPK sebelumnya.
Ketua KPU Mukomuko, Irsyad mengakui sekarang pendaftaran sedang berjalan. Ia juga membenarkan ada kenaikan gaji PPK dari sebelumnya. Untuk posisi ketua PPK, gaji bulanannya sebesar Rp 2,5 juta per bulan. Sedangkan bagi anggota PPK, bulanannya diberikan gaji sebesar Rp 2,3 juta perbulan.
‘’Honor naik 2 kali lipat, dari Pemilu sebelumnya. Ketua PPK di Pemilu sebelumnya, honornya hanya Rp 1,2 juta. Sekarang naik jadi Rp 2,5 juta perbulan. Anggota PPK sebelumnya hanya Rp 1 juta perbulan. Naik jadi Rp 2,3 juta perbulan,’’ tuturnya.
Kenaikan gaji bulanan, juga bagi mereka yang lolos menjadi panitia pemungutan suara (PPS). Untuk posisi ketua PPS, diberikan gaji Rp 1,5 juta perbulan. Dan anggota PPS, sebesar Rp 1,3 juta perbulan.
‘’Sebelumnya ketua PPS, honornya hanya Rp 1 juta perbulan. Untuk anggota PPS, dibawah itu. Untuk di Pemilu 2024 ini, naik semuanya,’’ ucap Irsyad.
Komisioner KPU Mukomuko Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, Mansur S mengatakan, jumlah pendaftar mencapai 255 orang. Terbanyak pelamarnya, untuk PPK Kecamatan Penarik, 22 orang. Lalu 21 orang pendaftar untuk PPK Kecamatan Kota Mukomuko dan Selagan Raya. Dan sebanyak 20 orang pendaftar untuk PPK Kecamatan V Koto dan PPK Kecamatan Ipuh. Lainnya, untuk PPK Kecamatan Lubuk Pinang 17 orang, PPK Kecamatan XIV Koto 11 orang, PPK Kecamatan Air Manjuto 16 orang, PPK Kecamatan Air Dikit 18 orang, PPK Kecamatan Teramang Jaya 16 orang, PPK Kecamatan Teras Terunjam 11 orang, PPK Kecamatan Pondok Suguh 13 orang, PPK Kecamatan Sungai Rumbai 15 orang dan PPK Kecamatan Malin Deman serta PPK Kecamatan Air Rami, masing-masing 17 orang.
‘’Dari 255 orang pendaftar, yang terdeteksi di sistem, yang sudah upload data, baru sebanyak 37 orang. Jadi mereka ini sebagian besar sudah daftar dan punya akun. Tapi masih proses upload persyaratan yang dibutuhkan,’’ demikian Mansur.(jar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: