Mukomuko Usulkan Ribuan UMKM Calon Penerima BPUM

Mukomuko Usulkan Ribuan UMKM Calon Penerima BPUM

Ilustrasi--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Pemerintah Kabupaten Mukomuko mengusulkan ribuan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) sebagai calon penerima bantuan Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM) 2022. 

Hal ini disampaikan Kepala Bidang (Kabid)  Koperasi dan UKM Disperindagkop dan UKM Kabupaten Mukomuko, Deni Haryadi, SE ketika ditemui di ruang kerjanya, Rabu, 9 November 2022. 

Menurut Deni, pelaku UMKM calon penerima BPUM merupakan hasil pendataan tahun 2018, dari 15 kecamatan, 148 desa dan 3 kelurahan di wilayah Kabupaten Mukomuko. 

‘’Calon penerima BPUM yang kami usulkan sebanyak 8.549 UMKM. Jumlah ini berdasarkan input data 2018 dari pemerintah desa dan kelurahan,’’ ungkap Deni. 

BACA JUGA:Anggaran Rp 2,5 M, Kodim 0428/MM Bangun Dua Jalan

Dijelaskan, tahun 2021 lalu UMKM di wilayah Kabupaten Mukomuko juga kebagian program bantuan BPUM dari pemerintah pusat sebagai subsidi terdampak pandemi Covid-19. Bantuan tahap pertama ini diterima langsung oleh pelaku UMKM dengan besaran sekitar Rp 2,5 juta untuk setiap pelaku UMKM.   

‘’Dari jumlah UMKM yang kita usulkan, tidak semuanya kebagian. Jika dipersentasekan, angkanya di bawah 5 persen. Bantuan ini langsung dikucurkan pusat, dan kita hanya sebatas memfasilitasi data usulan,’’ imbuhnya. 

BACA JUGA:UMKM Mukomuko Diajari Teknik Marketing Digital

Untuk bantuan 2022, kata Deni, hingga saat ini masih bersifat menunggu kepastian dari pemerintah pusat.

‘’Kapan, dan berapa jumlah UMKM yang bakal menerima bantuan, ya sampai sekarang kita masih menunggu ketentuan dari pusat. Yang jelas, usulan telah kita sampaikan,’’ demikian Deni. (nek) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: