Liga 3 Bengkulu 2022 Diundur, PS Mukomuko Tunda Keberangkatan
Novesa Herman--
RADARMUKOMUKO.COM – Direktur PS Mukomuko Novesa Herman mengungkapkan, tragedi Kanjuruhan Malang, Jawa Timur yang mengakibatkan ratusan korban jiwa berimbas pada agenda persepakbolaan tanah air. Salah satunya, agenda Liga 3 Bengkulu 2022.
Menurut Novesa Herman, Liga 3 Provinsi Bengkulu, semula telah diagendakan dimulai tanggal 7 Oktober. Akibat dari peristiwa itu, PSSI Pusat telah melayangkan surat ke daerah, untuk menunda pelaksanaan liga hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
‘’Rencana awal, liga 3 Bengkulu dimulai tanggal 7 Oktober. Karena ada surat dari PSSI pusat, imbas dari tragedi Kanjuruhan, seluruh liga di bawah PSSI, Liga 1, 2, 3 ditunda dulu, sampai waktu yang belum ditentukan. Dengan adanya penundaan ini, PS Mukomuko juga menunda keberangkatan,’’ ungkap Novesa Herman, Jum’at (14/10/2022).
Sebagai persiapan menghadapi Liga 3, tim PS Mukomuko juga telah melaksanakan beberapa tahapan. Mulai dari pertandingan uji coba, hingga pelaksanaan training centre (TC) secara terpusat.
‘’Untuk tim kita, sebenarnya tinggal menunggu keberangkatan. Disamping telah dilaksanakan latihan rutin, juga pernah melaksanakan pertandingan uji coba ke tim Pesisir Selatan di Painan dan tim Tapan FC serta klub-klub bola di beberapa kecamatan di wilayah Kabupaten Mukomuko. Karena adanya penundaan ini, pemain kita kembalikan ke daerah masing-masing,’’ ujarnya.
Sepintas tentang tim PS Mukomuko. Menurut Novesa Herman, pemain yang tergabung dalam tim PS Mukomuko dalam menghadapi Liga 3, benar-benar dari hasil seleksi oleh pelatih.
‘’Dalam memilih pemain, langsung dihandle pelatih. Pesan kita, tidak ada unsur kedekatan, atau sejenisnya. Laksanakan secara profesional,’’ sampainya.
Untuk sementara waktu, jelang pelaksanaan Liga 3, ia berharap kepada tim PS Mukomuko meski telah dikembalikan ke daerah masing-masing, tetap menjaga kesehatan. Mengatur pola makan dan tetap aktif latihan.
‘’Pesan kita, tetap jaga kesehatan. Kapan pun dijadwalkan tanding, kita tetap siap,’’ demikian Novesa Herman. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: