Kades Lusan II Tuntaskan Musdes RPJMDes

Kades Lusan II Tuntaskan Musdes RPJMDes

--

XIV KOTO, RADARMUKOMUKO.com – Pesan Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA., pada pelantikan Kepala Desa (Kades) terpilih waktu lalu.

Usai dilantik, Kades baru terpilih dituntut segera tuntaskan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDES).

Maka, Kades Lubuk Sanai II, Kecamatan XIV Koto, Warisno memenuhi tuntutan dan kewajibannya sebagai kades.

BPD melalui Pemerintah Desa (Pemdes). Telah melaksankan Musyawarah Desa.  Serta penyampaian  Penetapan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes).  Desa Lubuk Sanai II untuk tahun 2023-2028.

Pelaksanaan Musdes pembentukan tim 11 RPJMDes dan pembahasan RPJMDes dilaksanakan di aula kantor desa, Rabu (27/7) Ada sekitar 62 gagasan rencana. pembangunan. Mulai dari penerang jalan, akses pertanian, pemberdayaan masyarakat desa hingga akses jalan hotmix.

''Melalui Musdes RPJMDes ini, masyarakat bisa bekerja sama,  apa yang telah kita tuang dalam RPJMDes. Karena ini kesepakatan kita bersama. Semua aspirasi elemen masyarakat ada di RPJMDes,'' ujar Kepala Desa Lubuk Sanai II, Warisno.

Lanjutnya, untuk program pembangunan, setiap usulan masyarakat itu akan diputuskan melalui musyawarah kesepakatan bersama.

 Dalam arti kata setiap usulan pembangunan dari masyarakat itu akan dilihat pembangunan yang mana yang lebih di prioritaskan. Sehingga pembangunan yang dikerjakan nantinya bisa dirasakan semua oleh masyarakat. Karena program pembangunan di desa ini mutlak untuk kepentingan masyarakat umum.

''Saya sampaikan ini, jangan sampai usulan masyarakat yang tertuang dalam RPJMDes nantinya ada yang belum tereleasasi, sehingga masyarakat kecewa.

Karena kondisi saat ini anggaran dana desa yang diterima setiap desa mengalami pengurangan oleh pemerintah pusat. Otomatis pembangunan secara bertahap kita lakukan,'' tegas Warisno. (api)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: