Serahkan SK, DPP Pasang Target PAN Mukomuko
POLITIK RM - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyerahkan SK kepengurusan DPD PAN Mukomuko periode 2020-2025 di Sekretariat DPP PAN, Sabtu siang (1/5).
Penyerahan SK kepada Ketua DPD PAN terpilih, Agus Aswandi turut dihadiri Ketua POK DPP PAN Mumtaz Rais, Ketua DPW PAN Bengkulu H. Helmi Hasan dan Selretaris DPW Dempo Exler.
''Penyerahan SK kepengurusan oleh Ketua Umum PAN didampingi POK DPP dan Ketua dan Sekretaris DPW PAN Bengkulu,'' ungkap Agus Aswandi ketika dihubungi via handphonenya, Sabtu sore.
Mengutip beberapa pesan Ketua Umum (Ketum), kata Agus, poin terpenting bahwa kader PAN Mukomuko harus bersedia memberikan kebermanfaatan untuk pemerintah dan masyarakat. Kader PAN dituntut membesarkan partai dan menjaga marwah partai di tengah-tengah masyarakat.
Selain itu, Ketum juga menitipkan pesan berupa target. Pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang, kata Agus, PAN harus menjadi partai pemenang. Ketum menginginkan kader PAN mampu meraih minimal 5 kursi dari 3 Daerah Pemilihan ( Dapil) Mukomuko. Kemudian, untuk tingkat provinsi, minimal meraih 1 kursi.
''Penguatan jaringan partai, 2022 harus sudah terbentuk kepengurusan DPC di sejumlah kecamatañ. Seiring waktu, juga mempersiapkan kader-kader terbaik untuk tampil di Pileg 2024,'' ujar Agus.
Adapun kepengurusan DPD PAN Mukomuko periode 2020-2025, posisi ketua dijabat Agus Aswandi, Sekretaris Siswanto dan Bendahara Fajar Anita Puspita Sari. Sementara, posisi Mukti Ali yang sebelumnya menjabat Sekretaris PAN, diamanahkan sebagai POK DPD PAN, sedangkan Kabri diposisikan sebagai Ketua Bappilu. (nek).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: