Ini Harga Cabai di Pasar Koto Jaya Mukomuko Jelang Puasa Ramadhan

Minggu 16-02-2025,09:49 WIB
Reporter : Amris
Editor : Amris

RMONLINE.ID - Puasa ramadhan 1446 Hijriah atau 2025 kurang dari 2 minggu lagi. Harga-harga kebutuhan pokok di pasar mulai mengalami perimbangan harga.

Salah satu yang diwaspadai masyarakat adalah kenaikan harga kebutuhan pokok, sebab biasanya menjelang atau pada saat ramadhan hingga lebaran permintaan kebutuhan pokok tinggi.

Pantauan media ini di Pasar tradisional hari minggu Kota Mukomuko pada, 16 februari 2025 harga cabai, bawang, telur hingga beras belum banyak perubahan dari sebelumnya.

Adapun harga cabai dari Rp 40 ribu hingga Rp 50 ribu, seperti biasa harga cabai dari luar daerah seperti cabai dari kerinci sedikit lebih rendah.

BACA JUGA:Samsung C &T Corp. Survei Peluang Investasi Pembangkit Listrik Biogas di Mukomuko

BACA JUGA:APBD Mukomuko 2025 Berkurang, Belanja Pegawai Tetap Rp408,9 Miliar

Sementara harga bawang juga berpariasi, untuk bawang dari Kerinci harganya Rp 25 ribu hingga Rp 30 ribu, sementara bawang berebes Rp 35 ribu,

Untuk harga telur yang juga paling banyak diminati masyarakat sekitar Rp 50 ribu per-karpet. Terus harga beras standar Rp 16 ribu perkilo dan beras premium Rp 24 ribu per-kg.

Terkait dengan awal puasa atau tanggal 1 ramadhan, secara nasional menunggu ketetapan dari pemerintah. 

Melalui Kementerian Agama (Kemenag RI) beserta sejumlah lembaga terkait akan menetapkan tanggal 1 Ramadan 1446 Hijriah/2025 Masehi melalui sidang isbat. 

Sidang ini akan digelar pada Jumat, 28 Februari 2025 di di Auditorium H.M. Rasjidi, Kementerian Agama, Jakarta Pusat.

Artinya, penetapan 1 Ramadan 2025 oleh pemerintah baru dapat diketahui setelah pengumuman hasil sidang isbat pada Jumat, 28 Februari 2025 malam. 

BACA JUGA:Bupati Dipastikan Tidak Hadiri HUT Kabupaten Mukomuko ke-22, Hanya Ada Wabup

BACA JUGA:Bupati Dipastikan Tidak Hadiri HUT Kabupaten Mukomuko ke-22, Hanya Ada Wabup

Jika hasil sidang isbat menyatakan terlihat hilal, maka akan diputuskan bahwa 1 Ramadan jatuh pada hari berikutnya, yakni Sabtu, 1 Maret 2025.

Kategori :