‘’Berangkat dari aspirasi dewan guru dan warga sekolah, kami pemerintah desa dan tokoh masyarakat sepakat untuk mengeluarkan sedikit dana dari hasil Kebun Masyarakat Desa. Gunanya, untuk pelaksanaan pembangunan pagar sekolah, SDN 05 Teramang Jaya,’’ kata Safrianas.
Pagar pembatas sekolah yang dibangun bersumber dari dana hasil kebun desa ini dengan panjang bangunan 48 meter dan tinggi 1,8 meter.
‘’Mudah-mudahan dengan adanya pembangunan pagar ini, anak-anak kami yang bersekolah di SD itu bisa lebih nyaman dan aman,’’ kata Safrianas.
Diakui Safrianas, SDN 05 Teramang Jaya di desanya berada dekat dari jalan poros kecamatan. Sangat dikhawatirkan timbulnya risiko kecelakaan.
‘’Pagar sekolah ini dirasa perlu kami bantu, salah satu tujuannya agar anak-anak kami yang bersekolah di SD itu lebih aman dan nyaman, setidaknya mengurangi rasa kekhawatiran kami dari bahaya kecelakaan dan lainnya,’’ demikian Safrianas.