BACA JUGA:Menu Simpel Namun Nikmat, Kangkung Bumbu Tempe yang Bikin Nagih
Berikut ini ketentuan dalam memilih program studi pada seleksi mandiri UNPAD 2024 .
• 1 Pilihan Program Studi
Jika pendaftar hanya memilih 1 program studi maka pendaftar bebas mau memilih program studi jenjang sarjana maupun jenjang sarjana terapan.
• 2 Pilihan Program Studi
Jika pendaftar memilih 2 program studi pendaftar juga dibebaskan untuk memilih program studi apapun. Pendaftar bisa memilih keduanya program studi dari jenjang sarjana, kedua program studi dari jenjang sarjana terapan ataupun 1 jenjang sarjana dan 1 jenjang sarjana terapan.
• 3 Pilihan Program Studi
Jika pendaftar memilih 3 program studi maka pendaftar wajib mendaftar minimal 1 program studi di jenjang sarjana terapan.
• 4 Pilihan Program Studi
Sama seperti halnya pada ketentuan 3, pendaftar yang memilih 4 program studi wajib memilih program studi jenjang sarjana terapan minimal 1. Namun pendaftar juga boleh memilih semuanya berasal dari jenjang sarjana terapan.
Itulah syarat dan ketentuan dalam pemilihan program studi di seleksi mandiri UNPAD 2024. Informasi lengkap dapat di akses laman resmi smup.unpad.ac.id.*