RADARMUKOMUKO.COM – Bakso menjadi salah satu kuliner nusantara yang banyak diminati, pada umumnya bakso sendiri terbuat dari campuran tepung dengan daging, ikan ataupun ayam.
Tapi tahukah kamu, ternyata membuat bakso tidak harus menggunakan daging, apalagi kalau daging sedang mahal. Ada loh resep kreatif bakso yang menggunakan bahan utama lain, yaitu bakso tempe, yang artinya bakso tersebut terbuat dari bahan tempe.
BACA JUGA:Faktor Ini Membuat Orang Mudah Sudah Terserang Demensia?
Nah, penasaran gak sih, masa iya tempe bisa di bikin jadi bakso, kira-kira rasanya gimana ya? Dari pada penasaran, yuk kita coba buat di rumah, siapa tahu bisa jadi menu favorit baru nih di rumah.
Langsung saja, dikutip dari berbagai sumber begini resep dan cara membuatnya:
Bahan-bahan:
• 200 gr tempe
• 150 gr tepung tapioka
• 50 gr tepung terigu
• 1 bh wortel
• 1 batang daun bawang
• 3 siung bawang putih
• 1 butir telur
• Garam, lada, gula pasir dan penyedap secukupnya
BACA JUGA:Noda Membandael Di Pakaian Hilang Sekejab, Gunakan Sabun Mandi Batangan, Ini Alasannya