RADARMUKOMUKO.COM – Stroke adalah salah satu penyakit dimana terjadi karena penyumbatan sehingga otak tidak memiliki asupan darah yang cukup. Hal ini menyebabkan terjadinya stroke.
Penyakit stroke memerlukan tindakan penanganan secara cepat ketika mengalami serangan hal ini karena jika tidak segera di atasi maka dapat menyebabkan kerusakan otak dan kecacatan.
BACA JUGA:Perlu Diketahui, Ini Dia Jenis-jenis Kanker Kulit
Umumnya penyakit stroke menyerang orang tua, namun bukan berarti remaja ataupun orang dewasa tidak dapat terserang stroke.
Seseorang yang mengalami serangan stroke akan menunjukkan beberapa gejala yang akan di alami.
Berikut ini gejala-gejala penyakit stroke.
• Wajah mengalami jatuh di bagian sisi, gejala ini biasanya menyebabkan seseorang tidak dapat tersenyum
• Tidak dapat mengangkat tangan dan menahannya
• Mengalami gangguan saat berbicara seperti berbicara dengan tidak jelas
• Mengalami mati rasa secara tiba-tiba di bagian wajah, tangan atau kaki
• Mengalami kesulitan penglihatan
• Mengalami kehilangan keseimbangan tubuh
BACA JUGA:Kenali Tanda-tanda Kanker Kulit Melanoma, Salah Satunya Seperti Kulit Kering
• Mengalami kesulitan berjalan
• Mengalami kebingungan