RADARMUKOMUKO.COM – Seperti yang kita ketahui bahwa katsu merupakan makanan dari irisan daging ayam yang dibalut dengan tepung roti, berbeda dengan kali ini ternyata katsu tak hanya bisa dibuat dari ayam tapi bisa juga memanfaatkan tahu sebagai bahan utamanya.
BACA JUGA:Bawang Bombai, Obat Tradisional Hilangkan Uban Sejak Zaman Dahulu
Simpel dan ekonomis, resep katsu tahu ini walaupun sederhana tapi gak kalah enak dengan chicken katsu yang biasa kita temui, gak percaya? Langsung saja cobain di rumah, dikutip dari berbagai sumber begini resepnya:
Bahan-bahan:
• 5 bh tahu putih
• 1/4 sdt lada bubuk
• 1/2 bks tepung terigu serbaguna
• 1/2 sdt kaldu bubuk
• Tepung roti secukupnya
BACA JUGA:Khas Surabaya, Ini Dia Lapis Daging yang Menggugah Selera
Cara membuat:
1. Siapkan wadah, haluskan tahu menggunakan garpu kemudian campurkan dengan tepung serbaguna, kaldu bubuk dan juga lada bubuk. Aduk hingga rata.
2. Ambil secukupnya adonan kemudian pipihkan seperti chicken katsu dan baluri adonan dengan tepung roti hingga rata.
3. Goreng katsu tahu dengan minyak panas menggunakan api sedang, angkat dan tiriskan.
4. Sajikan katsu tahu dengan saus sambal atau saus favorit kamu.