RADARMUKOMUKO.COM – Meski sempat mengalami banyak kontroversi terkait dengan penyelenggaraan Miss Universe Indonesia kemarin, tidak membuat sang pemenang yaitu Fabienne Nicole tampil memukau di kontes kecantikan Miss Universe.
Sebelum malam final, acara Preliminary Competition sukses di gelar kemaren di El Salvador (16/11),
Dalam acara tersebut, Fabienne tampil memukau dengan dua sesi yaitu sesi pakaian renang dan gaun malam.
Acara Preliminary Competition ini dibuka dengan memperkenalkan sederet kontestan Miss Universe 2023 dari seluruh dunia.
BACA JUGA:Gaji Guru Honor Daerah 2 Bulan Hampir Dipastikan Hangus, Dana BOS Tak Cukup
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan penampilan seluruh finalis yang berlenggok di atas panggung dengan balutan pakaian renang dan gaun malam terbaik mereka masing-masing.
Adapun Preliminary Competition merupakan salah satu rangkaian terpenting dalam kontes kecantikan ini.
Dalam sesi ini, Fabienne sukses tampil memukau dengan mengenakan gaun malam rancangan desainer muda asal Makassar bernama Yusuf Isvania dengan tema Nusantara.
Gaun tersebut terinspirasi dari ibu kota Nusantara yaitu IKN yang berdiri sebagai mercusuar masa depan Indonesia sebagai simbol harapan bagi bangsa yang menggembar-gemborkan perubahan dan kemajuan.
Dalam gaun tersebut, IKN Nusantara digambarkan sebagai bentangan yang subur dengan pohon yang lebat, subur, yang diwakilkan dengan balutan gaun berwarna hijau.
Gaun tersebut mewujudkan semangat era baru Indonesia, mirip dengan visi dan misi Miss Universe sendiri yaitu berkembang-mendukung transformatif yang positif.
BACA JUGA:Kata Mak Belum Bekerja Bila Belum Jadi PNS Atau PPPK, Berikut Kisaran Daftar Gaji PNS dan PPPK 2023
Warna hijau dari gaun tersebut melambangkan kehidupan, pembaruan, serta energi. Selain itu, warna tersebut menggambarkan betapa suburnya hutan Kalimantan yang menyelimuti IKN Nusantara.
Sedangkan, lingkaran tengah pada gaun menandakan pusat munculnya harapan baru di dalam bangsa Indonesia.
Yang menjadi keunikan dari gaun ini adalah proses pembuatannya yang dibuat hanya dalam waktu dua minggu.