BACA JUGA:Cara Membuat Tempoyak Durian Awet Berbulan-Bulan, Khas Sumatera dan Melayu
Cara membuat:
1. Sangrai gula pasir hingga meleleh dengan api sedang, kemudian aduk perlahan hingga menjadi karamel. Sisihkan.
2. Siapkan loyang kemudian tuangkan karamel ke dalamnya, ratakan dan tunggu beberapa menit hingga dingin.
3. Kupas singkong, cuci bersih kemudian parut singkong, setelah itu saring parutan singkong agar kadar air berkurang.
4. Siapkan wadah, masukkan singkong dan campurkan dengan susu cair, telur, susu kental manis, dan juga margarin, aduk hingga rata.
5. Tambahkan 1 sdt vanilla, aduk lagi hingga semua bahan adonan tercampur rata.
6. Tuangkan adonan ke dalam loyang berisi caramel yang sudah mengeras sambil diratakan dengan spatula.
7. Panaskan kukusan, kemudian kukus adonan selama kurang lebih 60 menit dengan api sedang.
8. Angkat kue dan biarkan beberapa saat hingga dingin, lalu sisir bagian pinggir kue agar mudah dikeluarkan dari loyang.
9. Tata kue diatas piring saji, potong sesuai selera.
10. Bolu singkong kukus siap disajikan.
Demikianlah cara membuat bolu singkong kukus yang enak dan mudah tentunya, selamat mencoba.*
Artikel ini telah tayang di linggaupos.disway.id dengan judul “Camilan Simple dan Praktis, ini Resep Kue Singkong Kukus, Dijamin Nagih!”