Mengenal Kekayaan Provinsi Riau dari Rumah Tradisionalnya, Ini Jenis-Jenis Rumah Tradisional Provinsi Riau

Minggu 01-10-2023,14:00 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM 2
Editor : Fitriani

RADARMUKOMUKO.COM –Provinsi Riau merupakan salah satu Provinsi di bagian Pulau Sumatera. Riau memiliki kebudayaan yang khas salah satunya terwujud dalam bentuk rumah tradisional.

Rumah adat tradisional merupakan salah satu kekayaan dan keberagaman yang di miliki Indonesia.

Pasalnya setiap daerah di Indonesia memiliki bentuk dan ciri khas rumah adat tradisional salah satnya Provinsi Riau.

Penasaran pengen tahu rumah adat tradisional Provinsi Riau? Simak berikut ini.

BACA JUGA:Ini 3 Daerah di Provinsi Bengkulu Penerima DAK Tematik Perikanan, Rp4,9 Miliar untuk Mukomuko

BACA JUGA:Inilah Fakta-Fakta Menarik dari Provinsi Jawa Barat yang Perlu Kita Ketahui

Ini jenis-jenis rumah adat tradisional Provinsi Riau.

1. Rumah Melayu Atap Limas Potong

Rumah tradisional pertama di Provinsi Riau adalah Rumah Melayu Atap Limas Potong yang memiliki bentuk unik dan khas.

Dimana rumah ini memiliki atap berbentuk dimensi limas dengan ujung atapnya seperti terpotong.

Rumah ini merupakan rumah tradisional yang paling mendominasi di Provinsi Riau.

Rumah Melayu Atap Limas Potong ini sudah ada sejak tahun 1959 dan saat ini telah menjadi warisan budaya.

2. Rumah Selaso Jatuh Kembar

Rumah tradisional kedua dari Riau adalah rumah Selaso jatuh Kembar. Rumah ini memiliki bentuk keunikan dan ke khasnya tersendiri di mana terdapat dua selasar yang memiliki ketinggian yang berbeda.

Rumah ini di sebut juga dengan Balai Selaso Jatuh. Rumah Selaso Jatuh Kembar bukanlah rumah yang di gunakan sebagai tempat tinggal melainkan sebagai pemangku adat untuk berkumpul atau bermusyawarah.

Kategori :