RADARMUKOMUKO.COM - Dalam banyak catatan dan pemberitaan, ada 10 negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia. Pertama adalah Mesir, kemudian diikuti India, Suryah, Vatijan dan Irak serta negara lainnya.
Padahal yang pertama mengakui kemerdekaan Indonesia bukanlah negara tersebut, melainkan negara Palestina.
Peletisna bahkan sudah mengakui kemerdekaan Indonesia secara de facto 6 September 1944.
Mesir pada 22 Maret 1946 baru mengakui bahwa Indonesia adalah negara yang merdeka dan berdaulat.
BACA JUGA:5 Pahlawan Nasional dari Tanah Papua dan Perannya untuk Bangsa Indonesia Sejak Era Kemerdekaan
Artinya dukungan Palestina terhad-ap kedaulatan Indonesia bahkan sudah disampaikan sebelum proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.
Bukan saja mengakui Indonesia sebagai negara merdeka, Palestina juga menyebarluarkan ke seluruh dunia melalui seorang mufti besar Palestina, Syekh Muhammad Amin Al-Husaini.
Juga dukungan Palestina terhadap kemerdekaan Indonesia juga terlihat ketika Palestina melobi negara-negara di kawasan Timur Tengah yang berdaulat di Liga Arab untuk mengakui kemerdekaan Indonesia.
Terus mengapa nama Palestina tidak masuk dalam daftar 5 negara atau 10 negara pertama mengakui Indonesia?
Dikatakan, asalnnya saat itu Palestina belum menjadi sebuah negara merdeka dari Inggris.
Yang pasti sejak setelah negara Palestina mengakui kedaulatan Indonesia pada 1944, Indonesia terus mendukung Palestina hingga kini.
Berikut 9 Negara Pertema Mengakui kemerdekaan Indonesia:
1. Mesir
Seperti disampaikan diatas, Mesir menjadi negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia.