RADARMUKOMUKO.COM – Pulau Tanjung Putus merupakan salah satu destinasi wisata bahari yang ada di Lampung. Tepatnya berlokasi di Kabupaten Pesawaran, Lampung.
Pulau Tanjung Putus bisa menjadi salah satu tempat yang wajib yang harus di kunjungi ketika datang ke Lampung.
Keindahan alam bawah laut di Pulau Tanjung sangat spektakuler dengan berbagai karang yang cantik nan elok.
Karang-karang di Pulau Tanjung Putus masih sangat terjaga keasriannya serta kebersihannya.
BACA JUGA:Punya Cita Rasa yang Istimewa, Gudeg Khas Jogja Selalu Diburu Para Wisatawan
Wisatawan dapat melakukan snorkeling menikmati udara pantai yang sejuk serta menyelam melihat aktivitas biota laut.
Pemandangan alamnya yang bersih dengan hamparan biru laut yang luas akan memanjakan mata.
Bagi kalian yang ingin menghabiskan waktu me time, Pulau Tanjung Putus juga bisa di kunjungi karena udaranya yang menyegarkan dan menghilangkan penat.
Pulau yang sangat mempesona ini tidak hanya cocok untuk mengisi waktu berlibur sendiri, melainkan juga bisa bersama teman, pasangan bahkan keluarga.
Tidak perlu khawatir di Pulau Tanjung Putus juga telah tersedia penginapan atau home stay yang tersedia.
BACA JUGA:3 Rekomendasi Wisata Alam di Bekasi yang Cocok untuk Mengisi Akhir Pekan, Tempatnya Menenangkan
Tips untuk berkunjung ke Pulau Tanjung Putus sebenarnya lebih asik jika bersama rombongan.
Untuk menuju ke Pulau Tanjung terdapat 2 jalur alternatif pertama melalui Kampung Ketapang dengan menggunakan perahu dari Dermaga Kampung Ketapang. Waktu yang di butuhkan untuk sampai ke lokasi sekitar 1 jam.
Sedangkan untuk rute kedua dapat melalui Jalan Raya Way ratay dari Bandar Lampung ke Pantai Klara. Setelah itu masuk ke Jalan Pematang Awi dan masuk daerah pedalaman melewati tambak. Dari situ kalian bisa menyewa perahu untuk menyeberangi lautan.
Untuk harga penyewaan perahu itu cukup terjangkau sekitar Rp 400 ribu hingga Rp 500 ribu per perahu. Dalam satu perahu berisikan sekitar 8 hingga 10 orang.