RADARMUKOMUKO.COM - Seperti yang kita ketahui, bus modern saat ini telah memiliki banyak fasilitas untuk membuat penumpang menjadi nyaman.
Terlebih lagi pada Bus antar-kota-antar-Provinsi (AKAP) yang memiliki jarak trayek yang cumup jauh.
Biasanya, Bus-Bus yang memiliki trayek yang jauh dilengkapi dengan fasilitas seperti toilet di dalamnya.
Hal ini tentunya akan memudahkan para penumpang untuk buang air kecil selama perjalanan tanpa perlu berhenti.
Namun, sadarkah kamu bahwa toilet yang ada pada bus ini biasanya meiiliki ukuran yang cukup kecil.
Bahkan, seringkali saat sedang menggunakan toilet, kita akan merasa kesulitan karena ukurannya yang cukup kecil.
Namun ternyata, terdapat alasan tersendiri mengapa toilet di bus dibuat dengan ukuran yang cukup kecil.
BACA JUGA:Ops Patuh Nala 2023, Layanan Polantas Mukomuko Berbalas Senyuman
Menurut Riset and Development (RnD) Manager Karoseri Laksana, bernama Kusririn, mengatakan bahwa alasan mengapa ukuran toilet dibuat kecil karena ada kaitannya dengan ruang bus.
Apabila toilet di bus dibuat lebih besar, maka ruang untuk kursi penumpang akan menjadi berkurang.
Selain itu, toilet dengan ukuran kecil ini ternyata ada kaitannya dengan keselamatan penumpang terutama ketika mereka sedang menggunakan fasilitas toilet ini.
“Toilet sebenarnya lebih bagus yang kecil, karena bus itu kan ketika berjalan dia goyang-goyang, kalau toiletnya kecil, penumpang di dalam toilet enggak akan terlalu terguncang-guncang,” kata Kusririn.
Kusiririn nenambahkan bahwa dengan ukuran toilet yang kecil tersebut maka dapat mengurangi resiko penumpang terjatuh saat berada di toilet.
BACA JUGA:Pinjam KUR BSI Rp 100 Juta Tanpa Bunga, Ini Syarat Terbarunya