RADARMUKOMUKO.COM – Ponsel merupakan salah satu perangkat elektronik yang tidak bisa lepas dalam diri manusia.
Bahkan, manusia dapat menggunakan poslnsel hingga lebih dari 2 jam dalam sehari.
Banyak hal yang dapat dilakukan saat menggunakan ponsel, diantaranya seperti melakukan sejumlah tugas, bermain game, bahkan melakukan panggilan video.
BACA JUGA:Dianggap Plagiat Twitter, Elon Musk Gugat Threads
Maka dari itu, sangat sulit bagi manusia saat ini untuk dapat terhindar dari ponsel.
Meski memiliki banyak sekali manfaat untuk manusia, ternyata ponsel juga dapat memberikan dampak yang negatif bagi kesehatan manusia salah satunya adalah sinar biru.
Sinar biru ini merupakan sinar yang dipancarkan oleh ponsel yang mengandung radiasi.
Kebiasaan menatap layar Ponsel dalam waktu yang lama dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan kulit karena beresiko terpapar radiasi.
Radiasi yang dipancarkan bersamaan dengan sinar biru pada ponsel dapat mengakibatkan beberapa jenis permasalahan kulit seperti penuaan dini dan resiko terkena kanker kulit.
BACA JUGA:Cara Membisukan Chat dan Telepon WA Terbaru
Dokter spesialis kulit bernama Dokter Sushma Yadav mengatakan bahwa terdapat hubungan antara paparan sinar radiasi pada layar ponsel dan bahayanya untuk kesehatan kulit.
“Cahaya biru Dari ponsel berpotensi membuat tes pada kulit sehingga dapat menyebabkan penuaan dini. Hal ini terlihat dari banyaknya pasien dengan hiperpigmentasi di sekitar mata yang membuat kulit terlihat telah kusam yang ditandai dengan perubahan tekstur kulit Dan munculnya garis garis halus,” kata dr Sushma.
Dengan banyaknya dampak negatif dari paparan sinar biru pada ponsel ini maka sudah seharusnya kita dapat mencari cara untuk meminimalisir hal ini.
BACA JUGA:7 Ritual Berhubungan Lawan Jenis Paling Nyeleneh di Dunia
Karena, apabila dibiarkan terus menerus maka kulit akan menjadi semakin buruk dan rusak parah.