Resep Kue Jentik Manis, Kue Tradisional yang Cantik Manis nan Empuk
Resep Kue Jentik Manis, Kue Tradisional yang Cantik Manis nan Empuk--
RADARMUKOMUKO.COM – Indonesia kaya akan budaya maupun makanan tradisional, salah satu contoh kue tradisional basah yang hingga saat ini masih digemari banyak orang adalah kue jentik manis.
Kue manis dengan tampilan yang cantik ini biasanya banyak dijual di pasar tradisional, selain itu kue yang satu ini cocok untuk dihidangkan sebagai sajian acara-acara besar seperti arisan, pengajian dan lainnya.
BACA JUGA:Ingin Bakwan Jagung Lebih Gurih dan Renyah, Bukan Tepung Terigu Bahan yang Wajib Ada Tapi Bahan Ini!
BACA JUGA:Resep dan Cara Membuat Jajangmyeon Ala Rumahan, Kuliner Khas Korea yang Lezat
Kue jentik manis yang empuk hampir mirip dengan puding ini berbahan utama tepung hunkwe dan tepung pacar cina, ternyata membuat kue tradisional yang satu ini tidak terlalu sulit loh bahkan bahan-bahannya pun cukup mudah dan ekonomis.
Penasaran dengan resep dan cara pembuatannya, langsung simak di bawah ya.
Bahan-bahan:
• 1 bks sagu mutiara
• 50 gr tepung hunkwe
• 6 sdm gula pasir
• 500 ml santan
• 1/2 sdt vanili
• Sejumput garam
• Plastik untuk membungkus
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: